Belajar Dari Manula

🧕🏻Belajar Dari Manula🧕🏻

Pada suatu kesempatan, ketika bertemu bu Siti, teman orang tua saya, kami mengobrol ttg kehidupan. Beliau berkata, ” Buatlah kenangan yg indah dlm hidup, mbak. Tidak ada kondisi kehidupan sempurna sesuai mau kita. Hidup tanpa cela itu juga bukan berarti hidup itu sempurna. Semua itu tergantung bagaimana kita menyikapinya. Tetapi memiliki sudut pandang yg positif, akan membuat kita memiliki memori yg indah.

Kalau nanti sy makin tua dan mungkin pikun, lalu sudah lupa banyak kejadian dlm hidup, saat itulah saya akan lebih banyak bicara ttg memori terbesar dlm hidup saya. Saya ingin masa tua saya membicarakan ingatan yg indah.”

Perkataan ini menyadarkan saya. Sering saya bertemu dgn orangtua yg pikun. Dan hampir semua bercerita ttg kepedihan hidup. Dari bu Siti sy belajar bahwa, ya benar, masa tua kita harus dipersiapkan, bukan hanya dgn tabungan dan investasi secara materi. Tapi memiliki sudut pandang positif merupakan investasi terbesar utk menghadapi hari tua. Tentunya sangat menyedihkan menjadi tua dgn ingatan yg negatif, hati yg sakit, dan dendam yg tak kunjung usai.

Mari kita mulai mengumpulkan kenangan indah dalam hidup kita.
Jalani masa tua dgn rasa syukur dan bahagia..

Leave a Comment